Minggu, 28 Juni 2009

Learn Japanese translation for the first time

Berikut ada sebuah wacana berbahasa Jepang yang sudah diterjemahkan waktu saya tingkat dua...mungkin masih ngaco dan jauh dari arti yang tepat...tapi apa salahnya dicoba kan...




高齢化社会
(Masyarakat Lanjut Usia)
Percakapan
(庭で)
(di taman rumah)
ジョーンズ:こんにちは。何をしているんですか。
(Johns : “Selamat siang! Apa yang sedang anda lakukan?”)  
鈴木夫人:あ、こんにちは。小菊が咲いたから、田中さんのおうちにもっていってあげようと思って。
(Ibu Suzuki : “Ah, selamat siang juga! Karena bunga kigoku sudah mekar, saya bermaksud untuk membawakannya kerumah Tanaka.”)
ジョーンズ:田中さん。ああ、あそこのおばあちゃん。
(Johns : “Tanaka. Oh, nenek yang berada disana.”)
鈴木夫人:そう。あのおばあちゃん、お花が大好きなのよ。
(Ibu Suzuki : “Ya. Nenek itu suka sekali pada bunga.”)
ジョーンズ:おばあちゃんは、一人で住んでいるんですか。
(Johns : “Apa nenek itu tinggal sendirian?”)
鈴木夫人:ええ。ご主人は去年亡くなったし、息子さん一家は仕事の関係で九州にいらっしゃるらしいわ。昔は、お年寄りは子供の夫婦と同居するのが普通だったけれど、最近は別々に住む核家族が増えましたね。
(Ibu Suzuki : “Iya. Katanya suaminya sudah meninggal tahun lalu dan keluarga anak laki-lakinya berada di Kyushu karena hubungan pekerjaan. Dahulu, para lanjut usia tinggal bersama keluarga anaknya merupakan hal yang biasa, akan tetapi akhir-akhir ini keluarga inti yang tinggal masing-masing jadi bertambah.”)
ジョーンズ:やはりお年寄りと若い世代は、考え方も生活スタイルも違うでしょうから・・・。ぼくの国でも、たいてい別々ですね。ところでおばあちゃん、おいくつなんですか。
(Johns : “Memang, karena baik cara berpikir maupun gaya hidup orang tua dan generasi muda itu berbeda. Di negara saya pun pada umumnya hidup masing-masing. Ngomong-ngomong, nenek itu umurnya berapa?”)
鈴木夫人:たしか、87歳だと聞いたけど。
(Ibu Suzuki : “Katanya 87 tahun.”)
ジョーンズ:87歳。本当ですか。そんなお年には見えませんね。
(Johns : “87 tahun? Benarkah? Tidak terlihat setua itu ya!”)
鈴木夫人:そうね。とてもお元気で、町内の老人会の会長をしていらっしゃるわ。
(Ibu Suzuki : “Iya. Sangat sehat dan beliau adalah ketua perkumpulan lanjut usia dalam kota.” )
ジョーンズ:老人会。
(Johns : “Perkumpulan lanjut usia?”)
鈴木夫人:お年寄りが集まって、楽しむ会ね。会員が30人ぐらいいるんじゃないかしら。
(Ibu Suzuki : “Para orang tua berkumpul dan bersenang-senang. Kalau tidak salah anggotanya sekitar 30 orang.”)
・・進む高齢化・・
(Penduduk lanjut usia yang bertambah)
ジョーンズ:へえ。そういえば、日本って平均寿命が長いんですよね。
(Johns : “Wah, kalau begitu di Jepang rata-rata batas usia hidupnya panjang ya!”)
鈴木夫人:ええ。女性の平均寿命は82歳を超えて世界一だし、男性も、76  歳ぐらいね。
(Ibu Suzuki : “Iya, batas usia hidup rata-rata dari wanita melebihi 82 tahun dan itu menduduki peringkat satu di dunia, laki-laki juga, sekitar 76 tahun.”)
ジョーンズ:ぼくも新聞で読みました。やっぱり、食事がヘルシーだからな。
(Johns : “Saya juga membaca di koran. Ternyata memang karena makanannya sangat menyehatkan ya.”)
鈴木夫人:それが一番大きな理由でしょうね。日本食はバランスがいいから。それに、衛生観念が普及しているし、医療サービスがいいというのも、その理由になると思うわ。
(Ibu Suzuki : “Itu merupakan alasan paling utama. Karena makanan Jepang itu memiliki keseimbangan yang baik. Selain itu, saya pikir kesadaran akan kesehatan lingkungan yang memasyarakat dan layanan kesehatan yang baik pun menjadi alasannya.”)
ジョーンズ:あまり、病気で亡くなるっていうことはないんですか。
(Johns : “Apakah jarang ada orang yang meninggal dikarenakan sakit?”)
鈴木夫人:いいえ。ガンとか、脳卒中とか、心臓病は多いようよ。全体の死因の約6割がこの3つで占められているんですって。
(Ibu Suzuki : “Tidak. Banyak orang yang meninggal karena kanker, pendarahan otak, atau serangan jantung. Dari semua penyabab kematian, ketiga penyakit ini menempati angka 60%.”)
ジョーンズ:へえ。でも、死亡率は低いんでしょ。
(Johns: “Oh ya? Tapi angka kematiannya rendah ya?)
鈴木夫人:ええ。
(Ibu Suzuki : “Ya.”)
ジョーンズ:じゃ、毎年、人口がどんどん増えているんじゃないですか。(Johns : “Kalau begitu, apakah setiap tahun jumlah penduduknya bertambah pesat?”)
鈴木夫人:それがね、出生率も下がっているから、人口はあまり増加していないのよ。
(Ibu Suzuki : “Kalau itu sih, karena angka kelahiran menurun, jumlah penduduk tidak terlalu meningkat.”)
ジョーンズ:うーん。ということは。
(Johns : “Hmm...maksudnya?”)
鈴木夫人:若者の人口が減って、老人の人口が増えている。つまり、高齢化が進んでいる、ってことね。
(Ibu Suzuki : “Jumlah penduduk muda menurun, dan penduduk lanjut usia meningkat. Dengan kata lain, penduduk lanjut usia akan terus bertambah.”)
ジョーンズ:高齢化社会。
(Johns : “Masyarakat lanjut usia.”)
・高齢化社会の問題・・
(Permasalahan masyarakat lanjut usia)
鈴木夫人:そう。1950年には65歳以上の人は全体の4.9%だったのに、95年には、14.5%に増えているのよ。2000年には26.9%になる見通しなんですって。
(Ibu Suzuki : “Ya. Meskipun pada tahun 1950 orang yang berusia 65 tahun lebih sebanyak 4.9% dari keseluruhan, pada tahun 95 terus bertambah menjadi 14.5%, pada tahun 2000, 17.2%, dan diperkirakan pada tahun 2020 nanti akan menjadi 26.9%.”)
ジョーンズ:すごい速さで高齢化が進んでいるんですね。それにしても、奥さんは詳しいですね。
(Johns : “Penduduk lanjut usia bertambah dengan kecepatan yang hebat ya. Biarpun begitu, Ibu tahu detailnya ya.”)
鈴木夫人:だって、気になるんですもの。あと20年もたてば、わたしも高齢者の仲間入りでしょ。そのときどうなっているだろうって。
(Ibu Suzuki : “Sebab, hal itu menjadi bahan pikiran bagi saya. 20 tahun kemudian saya pun akan bergabung dengan penduduk lanjut usia, pada saat itu, akan menjadi seperti apa ya…”)
ジョーンズ:アメリカには、65歳になると老齢年金がもらえる制度がありますよ。日本にはないんですか。
(Johns : “Di Amerika, jika sudah berusia 65 tahun, ada sistem penerimaa tunjangan hari tua. Apakah di Jepang tidak ada?”)
鈴木夫人:もちろんありますよ。ふつう、25年以上保険料を積み立てれば、65歳から年金をもらえることになっています。でもね、年金の財源は、若者の払う保険料でしょ。これから、どんどん若者が減ったら、この制度もどうなるか。それに、田中さんのおばあちゃんみたいに元気ならいいけど、病気になったらどうしようとか、寝たきり老人になったらどうしようとか、心配がつきないのよ。
(Ibu Suzuki : “Tentu saja ada. Biasanya, jika telah menyimpan biaya asuransi selama lebih dari 25 tahun, maka mulai umur 65 tahun akan menjadi tunjangan. Akan tetapi, sumber biaya tunjangan tersebut kan berasal dari asuransi yang dibayar oleh orang muda, sedangkan mulai sekarang jumlah penduduk muda berkurang pesat, sistem itu bagaimana jadinya? Selain itu, yang sehat seperti nenek Tanaka tidak ada masalah, tapi kalau sakit bagaimana? Lalu bagaimana jika menjadi orang tua yang hanya bisa terbaring di tempat tidur? Itu kan suatu kekhawatiran yang tidak ada habisnya.”)
ジョーンズ:高齢化社会になると、実際に働く人が減るから、お年寄りを養う負担が増えるということはたしかですよね。働く人も高齢化するだろうし、そうなったら、社会や経済に大きな影響が出るでしょうね。
(Johns : “Kalau menjadi masyarakat lanjut usia, pada kenyataannya karena orang yang bekerja akan berkurang, sudah pasti beban untuk menghidupi orang tua makin bertambah. Orang-orang yang bekerja itu pun akan menua, kalau sudah begitu, mungkin akan timbul pengaruh besar bagi masyarakat dan perekonomian ya!”)
鈴木夫人:問題は個人レベルにとどまらないのね。まあ、わたしはとりあえずおばあちゃんのところに行って、健康の秘訣でも聞いてくるわ。
(Ibu Suzuki : “Masalah tersebut tidak bisa dihentikan oleh perseorangan. Ah, saya pergi ke tempat nenek Tanaka terlebih dahulu, saya akan bertanya tentang rahasia kesehatan.”)
ヌルアエニ
dクラス
060193

Tidak ada komentar:

Posting Komentar